7 Jan 2011

Bos WikiLeaks Siap Bukukan Kehidupannya


INILAH.COM, London – Pendiri situs kontroversial WikiLeaks, Julian Assange, menandatangani kontrak buku yang mengungkap kisah nyata mengenai kehidupannya.

“Saya telah menandatangani kontraknya pada Jumat (7/1) dan berhadap hal ini bisa menjadi sebuah dokumen yang menyatukan generasi kita,” ungkapnya.

Canongate Books yang bermarkas di Edinburgh, Inggris, menyatakan telah mendapatkan hak cetak dunianya. Sementara penerbit Alfred A Knopf memperoleh hak penerbitan otobiografi peretas (hacker) kelahiran Australia ini.


Assange yang bebas bersyarat di Inggris saat ini tengah menghadapi kemungkinan ekstradisi ke Swedia, menghadapi tuntutan pemerkosaan dan pelecehan seksual yang sedang ia hadapi. Ia akan menggunakan bukunya itu untuk membahas filosofinya.

“Dalam karya personal itu, saya akan menjelaskan perjuangan global kami untuk memaksakan hubungan baru antara masyarakat dengan pemerintahnya,” lanjut pria berusaia 39 tahun itu.

Bulan lalu, Assange menyatakan kepada suratkabar The Sunday Times bahwa kontrak otobiografinya itu bernilai lebih dari satu juta poundsterling.

Sumber :
Lihat dalam tampilan PDF

0 comments:

Posting Komentar