18 Jan 2011

Pendukung WikiLeaks Desak Protes Global


INILAH.COM, Jakarta – Kelompok pejuang kebebasan internet yang membela WikiLeaks, mendesak adanya aksi protes global. Hal dipicu penutupan situs kontroversial tersebut.

Kelompok yang menamakan diri mereka ‘Anonymous’ menjadi tenar beberapa bulan terakhir. Hal ini disebabkan serangan cyber mereka pada situs web perusahaan yang dianggap anti-Wikileaks.

Kini, video baru di blog mereka menyuarakan serangkaian protes offline. Protes ini direncanakan dilakuka di kota-kota besar di seluruh dunia, hari ini, Sabtu (15/1).

“Internet butuh juara dan kita akan bangkit. Kami Anonymous, begitu pula Anda. Berdiri dan lawan. Setiap kota, di mana saja,” isi pesan dalam video itu.

Demonstrasi yang diorganisir Anonymous diharapkan serupa protes beberapa tahun lalu pada Church of Scientology dimana demonstran berkumpul di luar markas organisasi.

Beberapa ahli memprediksi, akhir pekan ini juga bisa menjadi eskalasi baru dalam serangan online, kemungkinan terhadap Twitter. [vin]
Lihat dalam tampilan PDF

0 comments:

Posting Komentar